MARI SEDEKAH ( PUISI VERSI TELELET)


. MARI SEDEKAH/ WS Rendra/ Neny Arifah


Oleh:Sri Sugiastuti


Berbagi dapat memanjangkan umur

Sedekah wujud dari rasa syukur

Menjadi teman di alam kubur.


Sedekah harus ikhlas tidak mengharap balasan

Bertabir belas kasih padahal inginkan pujian

Sungguh bisa jadi bekal saat kematian

Buang rasa riya dan pamer di pikiran.


Ketika mendapat rezeki, nafsu muncul pertama

Memperkaya diri pun menjadi tujuan utama

Ambisi kerja keras sana-sini tanpa irama

Tidak pernah peduli kepada sesama

Berusaha sepenuh hati agar prima.


Bisa bertahan walaupun dunia kejam

Berkelana jauh walaupun mata terpejam

Berpikir keras dan bergerak tak mau diam

Keadaan serba sulit pun bisa diredam

Siap menghalau saat datang masa suram

Membuang semua rasa sakit yanmenghujam.


Mari kita sedekah

Sesungguhnya itu fitrah

Bisa membantu kaum lemah

Jangan risau adanya rasa lelah

Mari berlomba untuk meraih berkah.


Yakini akan datang banyak kemudahan

Kencangkan niat ajukan permohonan

Akan hadir banyaknya harapan

Menepis berbagai perasaan.


Ingatlah ketika Rasul bersabda

Saat ingin sedekah jangan ditunda

Pahala mengalir walaupun  sudah tiada.


Surakarta Hadiningrat, 9 September 2021



Post a Comment

4 Comments